Infomeshon

Blog Berbagi Info Tentang Blogger, Android, Internet dan Komputer

Inilah Aplikasi Pesan Terbaik di Android

6 Aplikasi Pesan Terbaik di Android
Banyak aplikasi chatting yang beredar saat ini. Setiap aplikasi layanan pesan ini memiliki keunggulan untuk menarik minat pengguna.
Dilansir Techradar, Rabu (24/12/2014), ada delapan aplikasi chatting terbaik yang dapat diunduh untuk pengguna OS Android. Beberapa di antaranya sudah cukup terkenal di telinga para pengguna Android, tetapi ada pula aplikasi yang mungkin baru Anda dengar. Berikut tujuh aplikasi terbaik pesan yang sudah tidak asing lagi.
WhatsApp
Aplikasi dengan icon bertema hijau ini menjadi yang paling populer dan mendukung fitur lintas sistem operasi. Anda bisa mengirim pesan melalui jaringan internet mobile maupun WiFi. Aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk mengirim konten foto, video, pesan suara serta fitur group chat.
Kik
Aplikasi Kik diklaim telah digunakan lebih dari 80 juta pengguna. Sama seperti WhatsApp, aplikasi ini juga mendukung fitur lintas platform. Ada fitur unik lainnya seperti emoticon yang bisa diunduh. Selain itu, pengguna bisa mengirim ekspresi yang menampilkan karakter favorit seperti Rage Memes dan South Park.
Skype
Skype menjadi aplikasi populer untuk bercakap-cakap dengan teman dan memanfaatkan fitur kamera pada perangkat. Tidak hanya sekedar layanan voice calling, tetapi aplikasi ini juga mendukung untuk pengiriman file media dan pesan video. Ada pula fitur bercakap-cakap bersama dengan grup.
SnapChat
Aplikasi ini mendapatkan popularitas karena fiturnya, di mana pengguna bisa berkirim gambar secara temporer. Pengguna bisa menjepret gambar, kemudian mengirimkan gambar tersebut kepada teman dan secara otomatis nantinya gambar tersebut akan hilang. Pengguna bisa mengirimkan baik konten foto atau video (durasi 10 detik).
Facebook Messenger
Facebook Messenger bisa diunduh gratis di platfom Android. Melalui aplikasi ini, pengguna bisa saling berkirim pesan teks kepada teman yang masuk dalam daftar pertemanan di Facebook. Pengguna bisa mengirimkan foto, dan pesan suara. Ada pula fitur untuk mengirimkan emoticon atau stiker yang lucu.
Twitter
Aplikasi microblogging ini populer untuk para pengguna di versi desktop maupun mobile. Aplikasi sosial media ini menyediakan pengguna untuk memposting dalam batas 140 karakter. Pengguna di versi mobile juga dapat mengirimkan pesan langsung (direct messages), tweets serta hashtags.
4 Komentar untuk "Inilah Aplikasi Pesan Terbaik di Android"

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link aktif pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !

 
Copyright © 2014 Infomeshon - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info